Tunggangri_ Kamis 17 Desember 2020 pihak kementrian bersama Kabid Disnakertrans berkunjung ke Desa Tunggangri. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka Monev Program Desmigratif yang sudah berjalan selama dua tahun. Dalam rute kunjungan ini Tunggangri mendapatkan jadwal kunjungan ketiga setalah Desa Betak dan Desa Pagersari.
Kunjungan memang berlangsung tidak begitu lama sebab waktu yang sudah sore (15:30). Meskipun demikian, ada beberapa hal penting yang disampaikan pihak Kementrian Ketenagakerjaan. Diantaranya:
Pertama, Pihak Kementrian mengapresiasi kerja Petugas Desmigratif selama ini yang sudah berupaya untuk berinovasi dalam rangka pelayanan dan pendataan masyarakat PMI.
Kedua, Bantuan TKM yang telah diberikan agar terus didampingi supaya bisa terus berjalan.
Ketiga, Inovasi tentang pembangunan eduwisata yang berprinsip kepada empat pilar Desmigratif penting untuk dilanjutkan.
Keempat, Perlu mengupayakan adanya pengeolahan hasil pertanian, khususnya bawang merah agar memiliki nilai jual yang lebih tinggi dan bisa menciptakan lapangan pekerjaan baru.
Disamping empat hal tersebut ada penawaran juga dari Disnakertrans untuk pembinaan pertanian di ranah permodalan dari Bank. Terkait hal ini petugas desmigratif diharapkan bisa proaktif untuk terus berkoordinasi dengan pihak disnakertrans. [] Admin